5 Drakor Adaptasi Webtoon, Menurut Kalian Seruan Versi Apa?

 Berikut 5 K-Drama yang diadaptasi dari komik, apa saja sih?



Banyak dari K-Lovers pasti tahu beberapa drama yang diadaptasi dari Line Webtoon. Permintaan yang sering diajukan kepada para kreator komik untuk mengangkat cerita komik yang dibuatnya ke dalam sebuah drama. Lalu apa saja sih drama-drama tersebut? Yuk di simak tulisan berikut!

 

1. True Beauty


Siapa disini yang merupakan salah satu readers webtoon dari The Secret of Angel atau Yeoshingangrim dalam judul Koreanya. Komik yang selalu berada di rank 1 setiap minggunya di aplikasi Webtoon menggambarkan banyaknya jumlah readers dari The Secret of Angel. Komiknya sendiri telah rilis sejak Mei 2018 silam. Drama True Beauty merupakan adaptasi dari komik webtoon kreator Yeongyi.Drama yang baru saja selesai pada tanggal 4 Februari ini telah mendapatkan rating imdb sebesar 8.2/10. Berkisah tentang Lim Ju Kyung yang diperankan oleh Mun Ga Young seorang anak SMA yang memiliki fisik kurang cantik. Setiap harinya selama disekolah ia selalu di bully oleh teman-teman sekelasnya. Hingga suatu ketika ia tidak tahan lagi dengan perlakuan teman-temannya akhirnya ia pun pergi ke atas sebuah gedung. Disanalah kisah cinta Lee Soo Ho (Cha Eun Woo) dengan Lim Ju Kyung di mulai. Suatu hari Ayah Ju Kyung diketahui telah tertipu oleh seorang investor abal-abal dan membuat Ibu Ju Kyung Menjual Apartemennya. Akhirnya Ju Kyung dan keluarganya terpaksa untuk pindah kembali ke rumahnya yang sebelumnya. Ju Kyung merasa ini adalah awal mulanya kehidupannya yang baru setelah ia mengenal make-up dan berharap di sekolahnya yang baru tidak ada seorang pun yang menyadari bahwa dia adalah Lim Ju Kyung yang tidak cantik. Dimulailah kisah hidup Lim Ju Kyung yang baru sebagai perempuan cantik yang banyak dikagumi oleh semua orang. Gimana kelanjutannya silahkan di tonton dramanya!


2.     Itaewon Class



Siapa yang nggak tahu drama yang satu ini? Drama yang diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama. Park Se Royi yang diperankan oleh Park Seo Joon sukses menginspirasi kawula muda untuk optimis dalam menggapai mimpi. Park Se Royi memiliki mimpi untuk menjadi seorang polisi. Namun impiannya tersebut harus ia telan karena catatan kriminal yang ia dapatkan ketika masih di SMA. Kasus yang menjeratnya karena di fitnah oleh anak dari Bos tempat ayahnya bekerja membuatnya berhenti sekolah karena harus menjalani rehabilitasi di penjara anak. Ayahnya pun dikeluarkan dari perusahaan yang sebenarnya tumbuh besar berkat beberapa resep original miliknya. Ayahnya dan Park Se Royi memutuskan untuk membuka kedai masakan rumahan dengan resep-resep original. Namun insiden terjadi selang beberapa lama mereka membuka restoran kecil tersebut. Ayah Park Se Royi terlibat dalam kecelakaan yang mengakibatkan dirinya meninggal dunia. Park Se Royi yang terpukul tetap harus berjuang untuk hidup dan melanjutkan mimpi Ayahnya. Ia pun membeli sebuah bangunan di pinggiran kota yang sebenarnya sangat sepi namun harganya murah. Dari sinilah cerita Park Se Royi dan kawan-kawannya dalam mengarungi dunia bisnis yang terlihat kotor. Banyak pelajaran yang bisa didapatkan dari drama yang satu ini terutama mengenai bisnis dan cara menggapai mimpi yang tidaklah mudah. Terakdang kita harus merasakan yang namanya jatuh untuk sampai diatas. Penasaran dengan filmnya? Let’s go di tonton!



3.      Extraordinary You



Drama Extraordinary You yang juga diadaptasi dari webtoon menjadi salah satu drama favorit para remaja. Cerita berlatar sekolah ini menjadi salah satu opsi bagi K-Drama Lovers yang suka sama drama dengan cerita SMA. Namun Extraordinary You bisa dikatakan sebagai Drama Sci-Fi yang seru banget. Meskipun jalan ceritanya unik dan diluar nalar, drama ini tetap menarik untuk di nikmati. Berkisah tentang para pemeran yang ternyata hanyalah sebuah karakter dalam sebuah komik romance. Eun Dan Oh (Kim Hye On) sebagai karakter utama pembantu yang pertama kali mengetahui bahwa dirinya adalah sebuah karakter dalam sebuah komik (manhwa). Ia bertekad merubah jalan cerita dengan tidak mengikuti cerita yang telah tertulis pada komik yang ia temukan di perpustakaan. Konflik semakin panas ketika beberapa karakter lainnya juga mengetahui bahwa mereka hanyalah sebuah manhwa. Cerita yang segar dan baru ini mesti banget kalian tonton, dijamin terhibur!


4.      Gangnam Beauty

Gangnam Beauty sebagai salah satu drama yang diadaptasi dari webtoon tentunya, drama yang satu ini menjadi salah satu drama yang cukup berani mengangkat tentang operasi plastik. Seperti yang diketahui bahwa operasi plastik merupakan hal yang biasa di Korea, bahkan banyak dari remaja di Korea yang meminta operasi plastik sebagai hadiah ulangtahunnya. Gangnam Beauty bercerita tentang seorang mahasiswi bernama Kang Mi Rae (Lim Soo Hyang). Ia menjalani operasi plasti setelah lulus SMA karena bullying yang ia dapatkan semasa sekolah. Meskipun wajahnya telah menjadi rupawan Kang Mi Rae tidak sepenuhnya berubah menjadi orang yang berbeda. Ia tetap seorang yang baik dan tulus. Berbeda dengan Soo Ah (Jo Woo Ri) yang memiliki paras canti natural. Namun dibalik kecantikannya itu Soo Ah memiliki sifat yang buruk alias munafik. Konflik dimulai ketika Do Kyung Seok (Cha Eun Woo) seorang pria tampan yang menyukai Kang Mi Rae sejak mereka berada disekolah yang sama, namun Soo Ah yang menyukai Do Kyung Seok merasa tidak adil, karena Kyung Seok lebih memilih Mi Rae aka Gangnam Beauty (sebutan seseorang yang melakukan operasi plastik besar-besaran). Kisah romansa remaja yang menarik untuk di tonton, tunggu apa lagi!

 

5.      Hell Is Other People



Berbeda dari dram-drama sebelumnya, Hell is Other People merupakan drama dengan genre horror thriller. Drama yang diadaptasi dari webtoon yang berjudul Strangers From Hell ini sukses membuat penonton bergidik. Bayangkan saja bila kita
berada jauh dari keluarga dan tinggal seorang diri ketika merantau untuk mengadu nasib, namun justru bertemu dengan tetangga-tetangga misterius yang berkumpul dalam sebuah kos-kosan. Yoon Jong Won diperankan oleh Im Si Wan, pindah ke Seoul untuk bekerja, ia merupakan pemuda dari desa yang sederhana. Ketika datang ke Seoul ia mencari tempat tinggal sementara yaitu sebuah goshiwon tua (sebuah kos yang sangat kecil, hanya sebuah kamar sempit dengan sebuah kasur). Niatnya yang tinggal di kamar tersebut hanya sebentar menjadi gagal setelah banyak hal-hal mencurigakan yang dilakukan oleh para tetangga kamarnya. Awalnya Yoon Jong Won merasa tidak terlalu mempedulikannya namun suatu hari ia terpegoki telah melihat sesuatu yang mencurigakan, alhasil ia pun tidak bisa keluar dari rumah tesebut. Kalian mesti tahu guys, di drama ini aktingLee Dong Wook yang berperan sebagai Seo Moon Jo keren banget. Ia berhasil memerankan seorang psikopat yang suka memakan daging manusia yang ia bunuh. Gimana kalian berani menonton drama ini?

 

Jadi itu dia 5 K-Drama yang diadaptasi dari Webtoon. Kisah-kisahnya menarik dan sangat menghibur. Semoga bisa menjadi rekomendasi kalian yang mau killing time sambil nonton K-Drama.

 


Tidak ada komentar: